top of page

Gandeng Bengkel Slide, Dana Mustadhafin Gelar Kelas "Desain dengan Power Point"


Power Point merupakan salah satu fitur Microsoft Office yang sudah familiar untuk menuliskan presentasi. Namun belakangan ini Power Point ternyata juga bisa digunakan untuk desain grafis. Karena itulah Dana Mustadhafin menyelenggarakan pelatihan “Tips Mudah Desain Promosi dengan Power Point," secara online, Sabtu-Minggu 3-4 September 2022.


Pelatihan kali ini menggandeng instruktur dari @bengkelslide sebuah komunitas online belajar Power Point, Fajri Ma’rifatullah. Sementara pesertanya berasal dari berbagai kalangan, pelajar, pelaku usaha dan dosen.




Selama pelatihan, Fajri mengajarkan peserta bagaimana mendesain dengan Power Point secara bertahap. Materi hari pertama berupa teknik memilih foto produk, membuat struktur desain flyer, penempatan logo, informasi produk, dll. Pada hari kedua, instruktur membimbing para peserta mempraktekkan mendesain promosi produk dengan Power Point.


Program Dana Mustadhafin ini bertujuan membantu pelaku UMKM untuk meningkatkan kapasitasnya dalam desain promosi produk. Peningkatan kemampuan ini diharapkan dapat berdampak pada pemberdayaan ekonomi masyarakat.


Mari dukung program pendidikan ini melalui:

BCA 375 303 8198

MANDIRI 070 00 0660057 6

a.n Yayasan Dana Mustadhafin


Comments


bottom of page